Kenali Dirimu dengan Mengenal Kepribadianmu

07:26

Setiap manusia adalah unik. Mereka memiliki kepribadian yang berbeda antara satu dan yang lain. Dari perbedaan itulah interaksi antar manusia menjadi lebih menarik. Itu menurut saya. Kalau menurut kamu gimana?

Baru kmrn tgl 13 Mei 2011 di kantor saya ada In House Training Pengembangan Kepribadian dengan metode Myers Bridge Type Indicator (MBTI). Kabarnya sih tes kepribadian inilah yang digunakan oleh perusahaan swasta sbg mapping untuk menempatkan pegawainya, agar the right man on the right place benar2 terwujud sehingga kinerja si pegawai optimal karena lingkungan dan tuntutan kerjanya sesuai dengan karakternya. Dari situ mereka diharapkan dapat lebih produktif dan inovatif mengembangkan potensinya sbg kontribusi utk perusahaan.

Meskipun kami PNS, saya rasa justru kami sangat memerlukan test itu agar bangsa ini makin maju dan rakyat yang bayar pajak tidak rugi uang yang mereka bayarkan ke bank sbg kewajiban perpajakannya itu benar2 optimal untuk memggaji PNS2 yang bekerja dengan produktif dalam melayani masyarakat. Saya memang selalu excited dengan hal-hal berbau pengembangan kepribadian, apalagi tes kepribadian seperti ini.

Jika kita sudah tau kita ini siapa dan kita ini bagaimana maka akan mudah untuk selanjutnya menggali potensi diri, mudah dalam menemukan passion kita atau sekadar mencari jenis pekerjaan atau cara kerja yang cocok. Tes kepribadian juga bermanfaat untuk mengetahui kelebihan kita agar bisa lebih kita optimalkan potensinya, juga untuk mengetahui kelemahan kita agar kita bisa mengatasinya.

Dari hasil training kemarin itu hasil tes saya adalah ESTP alias THE MARKETER. Lumayan seneng sih lihat hasilnya. Jadi merasa sepertinya saya ini orang yang supel. Padahal nggak juga sih. Tapi yah diambil positifnya aja kan. Jangan2 kalau ditest di perusahaan swasta saya langsung diangkat jadi manajer marketing nih, ngareeeeeppp :p

So, bagi tmn2 yg gatau mau kmn, blm tau mau gmn atau merasa hidupnya kurang menarik coba deh test kepribadian kamu dan lihatlah potensimu, karena setiap orang punya potensi yang beasr untuk sukses. Cheers :)

You Might Also Like

2 komentar

Terima kasih sudah berkunjung, silakan tinggalkan komentar.
Love, Nia :)

Like us on Facebook

Instagram