Blog Post Planning 2015

13:19

Assalamualaikum,
Tak terasa minggu kedua di tahun 2015 akan segera berlalu. Ide-ide mengenai rencana yang akan ditulis di blog sudah sering muncul di benak saya sejak challenge mengenai Resolusi Blog 2015 mulai dipublish oleh Indonesian Hijab Blogger. Meski begitu, rasanya saya belum menemukan bagaimana cara meraciknya agar enak dinikmati dalam wujud bacaan di laman ini. Waktu terus bergulir dan ide yang ada semakin banyak, mendesak minta segera diurai satu demi satu. Maka saya akan mulai mencoba menuangkanya, semoga menjadi sajian yang nikmat meski hanya berbumbu sederhana. Karena seringkali kata-kata yang ditulis tidak seindah yang ada di kepala.

Resolusi

***Post di Blog Minimal Seminggu Sekali***

Kenapa seminggu sekali? Pertama, agar saya tidak asal posting, seolah sekadar memenuhi kewajiban. Kedua, supaya bisa diendapkan dulu karena katanya tulisan-tulisan saya banyak yang terkesan terburu-buru. Ketiga, membuat resolusi dan menetapkan target merupakan hal yang bagus sekali, namun menyadari rutinitas dan kebiasaan saya, maka menetapkan target dengan jangka waktu lebih pendek akan menjadi terlalu ambisius, saya menghindari rasa bersalah atas target muluk dengan realisasi yang kurang memuaskan karena ngeblog semestinya menjadi kegiatan yang menyenangkan. Keempat, agar saya punya "habit menulis" yang baik dengan dibiasakan menulis minimal sebulan empat kali. Tentu akan sangat menggembirakan jika ternyata nantinya saya bisa posting lebih dari satu dalam seminggu.

Beberapa bulan di penghujung 2014 alhamdulillah saya sudah mulai post di blog seminggu sekali. Tadinya ingin posting dengan tema tertentu tiap minggunya. Misalnya minggu pertama tiap bulan cerita tentang travelling, minggu depannya happiness project, berikutnya grateful, lalu minggu ke-4 tentang lifeevent atau bahkan tentang buku yang sedang saya baca. Namun akhirnya saya mengalir saja, posting seminggu sekali sesuai dengan apa yang sedang saya alami.

Konsistensi posting seminggu sekali insya allah akan saya lanjutkan di tahun ini. Tentu dengan berpikiran positif agar tidak terasa berat. Menjalankan resolusi ini dengan senang hati insya allah bisa membuat apa yang sedang kita kerjakan menjadi lebih ringan. 

Posting rutin ini juga bisa menjadi latihan disiplin diri dalam menjaga komitmen untuk konsisten dan sebagai wadah latihan untuk menulis dengan lebih baik tanpa menjadi sup yang terlalu banyak airnya ataupun gorengan yang terlalu kering, kriuk. Kualitas foto juga ingin saya tingkatkan. Semoga bisa. 

Another Plan...
Happiness Project
Sebagai manusia tentu kita ingin bertumbuh, selalu menjadi lebih baik dengan belajar mengambil makna dari jejak-jejak langkah kita yang lalu. Namun di lain sisi, kesibukan yang kita jalani menjadi tali-tali pengikat yang mengharuskan kita melakukan berbagai hal yang "wajib" diselesaikan atau dibereskan, menyebabkan kita lupa untuk berhenti sejenak mengambil nafas,  mendengarkan apa yang sebenarnya hati kita inginkan, melihat sekeliling, dan bersyukur atas apa yang telah kita peroleh dan jalani sehingga bisa lebih menikmati keseharian dan rutinitas. Menulis blog dapat membantu saya untuk mengingat kembali dan bersyukur atas segala hal yang telah terjadi. 

Saya merasa beruntung menemukan ketertarikan dan kenikmatan ngeblog (meski cuma alakadarnya dan semaunya) sejak dulu sewaktu masih menjadi seseorang yang terikat dengan berbagai keharusan. Jadi saat "awareness" saya bangkit, saya bisa menilik lagi bagaimana saya menyikapi masalah dan bagaimana perkembangan diri ini dari waktu ke waktu. Sepertinya seringkali saya terjebak stigma dari persepsi diri saya sendiri. Saya mendeskripsikan saya begini, begini dan begini. Padahal deskripsi tadi adalah limitansi yang mungkin saya ciptakan sendiri. 

Kaitan antara blogging dan limitansi tadi merupakan pengantar bagaimana saya bergabung dengan kopdar IHB beberapa waktu yang lalu. Awalnya banyak alasan yang menarik kaki kiri saya untuk tetap tinggal, nyaman dengan diri saya yang posting blog sesuka hati dan semaunya tanpa terikat pada suatu hal. Namun kaki kanan saya ingin menjejak langkah baru, ingin mencoba bertemu dengan banyak teman baru yang sama-sama punya ketertarikan tentang blogging dan mendapatkan tantangan baru agar blog ini berkembang. Kekhawatiran tentang "beban kewajiban" mengenai apa yang harus saya lakukan tentang blogging setelah bergabung dengan suatu komunitas saya redam dulu kala itu. 

Tujuan IHB adalah membangkitkan kembali semangat blogging. Dengan membaca tulisan teman-teman IHB dari berbagai kalangan tentang bermacam hal, saya jadi panas ingin menulis juga dan terinspirasi pada hal-hal yang mereka tulis. Selain itu challenge yang ada juga berhasil membuat saya merasa tidak mau ketinggalan untuk turut berpartisipasi. Padahal saya tidak terlalu suka tantangan di luar bidang pekerjaan. Maka Quotes dari Paulo Coelho "When I stopped being who I am, I found myself" benar adanya bagi saya. Jadi, bagi teman-teman yang mempunyai limitansi mari kita coba melakukan hal baru yang positif dan kita sukai. 

A happiness project merupakan istilah saya untuk lebih happy melalui hal-hal sederhana, misalnya dengan mencoba ke tempat-tempat baru di lingkungan kita yang belum pernah dikunjungi, bisa berupa tempat makan, perpustakaan atau tempat baca, taman, tempat nongkrong, joging track atau bahkan tempat pengajian baru. Supaya lebih mengenal dan menikmati lingkungan kita sekarang dan tidak lupa bersenang-senang sejenak di tengah rutinitas, sekaligus sebagai bahan baru untuk postingan blog tiap minggunya. Karena pada dasarnya kita nge-blog berawal dari senang menulis dan sharing kan? Paling tidak sharing dengan diri sendiri pada waktu proses penulisan sesuatu. Adanya bahan baru tentu akan menyenangkan untuk dibagi sehingga semangat menulis dapat dijaga bara apinya agar tetap menyala. 

Blog ini dibuat pada tahun 2011 dengan tujuan awal untuk menuangkan memori keseharian saya. Namun ternyata saya lebih tertarik pada travel blogging karena saya suka sekali trevelling, sayang rasanya jika cerita mengenai perjalanan yang telah saya lalui tidak ditulis. Maka setelah itu kebanyakan post pada blog ini adalah cerita tentang jalan-jalan. Tapi sejak tahun 2014 lalu saya sudah tidak bisa sering-sering travelling karena saya kembali jadi mahasiswa. Jadi mulai tahun ini akan saya coba lebih serius dalam menulis per minggu dari hasil main-main di sekitar sini.

Happiness project memang menjadi misi untuk mewujudkan visi posting seminggu sekali di blog. Selain dengan memicu konsistensi dengan bergabung bersama IHB dengan teman-teman yang rajin-rajin nulis sehingga membuat kita ketularan rajin dan ingin berkembang, ditambah dengan rencana kecil explore lingkungan sekitar agar bahan tulisan selalu ada dan menarik maka ada satu hal lagi yang nggak kalah penting untuk menjadi happy ketika mewujudkan resolusi tadi yakni dengan memberikan reward pada diri sendiri ketika berhasil mencapainya nanti. Tidak harus dengan sesuatu yang mahal atau wah seperti tas baru, baju baru atau gadget baru. Bisa dengan hal sederhana seperti membeli es krim kesukaan jika berhasil melaksanakan resolusi kita di bulan ini misalnya.  

Lebih banyak sharing hal bermanfaat

Sejak tahun 2013 saya mulai rutin lari. Tahun 2014 saya mencoba lebih sehat dengan sering memasak sendiri. Triwulan akhir 2014 meningkat dengan mencoba memasak aneka menu vegetarian dan bahkan pernah detox dengan membuat sendiri asupan makanannya lalu berlanjut dengan mencoba green juice tiap pagi atau honey lemon shot. Bisa jadi hal-hal simple dalam keseharian tersebut bermanfaat unuk dibagi. Semoga tahun ini bisa lebih banyak dibagi ceritanya dalam wujud tips maupun resep biar saya juga semakin semangat menjalankannya. 

Giveaway

Untuk giveaway belum direncanakan tema dan hadiahnya. Ada masukan? :D
Mungkin nanti akan dibuat giveaway tentang post favorit kalian dalam blog ini. Hadiah menyusul ya, belum ada ide yang oke karena follower saya juga masih sedikit khawatir giveawaynya kurang rame :p

Header baru!

Header yang dulu, sewaktu blog saya masih long vacation masih yang terbaik. Sementara ini belum bisa membuat yang sebagus itu, jadi header saya belum diubah dulu, masih tulisan saja. Semoga segera terealisasi. 

Saya rasa sementara ini hal-hal tersebut saja dulu yang akan menjadi fokus perhatian tentang blog ini pada tahun 2015. Tulisan ini diikutsertakan dalam Blog Post Challenge IHB Bulan Januari. Hadiahnya menarik lho, silakan klik link tersebut untuk lebih tahu mengenai detail ketentuan dan hadiah. Yuk sebarkan semangat nge-blog :D

Salam ^^

You Might Also Like

12 komentar

  1. Hai, assalamualaikum kak :D
    aku baru tau ada hijab blogger dari Padang :D

    salam kenal :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Waalaikumsalam. Wah hebat blognya Uni banyak buku-buku yaa.. Makasih lho sudah mampir. Salam kenal juga ya :D

      Delete
  2. usul giveaway nya tiket+akomodasi PP turki ya mbak

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya tapi nanti direimburse ke mas auditor ya :p

      Delete
  3. Halo kak, aku adinda :) Sama-sama ikut IHB Blog Post Challenge nih. Semoga resolusinya tercapai ya kaak.. Aku tunggu give awaynya :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hai Adinda, salam kenal ya. Makasih udah mampir. Sukses juga buat resolusi kamu dan semoga beruntung di challenge nya. Nanti aklau ketemu pas kopdar jangan lupa sapa2 ya :D

      Delete
  4. salam kenal,, wah jadi pengen ikutan juga biar tambah semangat ngeblog ^.^

    ReplyDelete
    Replies
    1. salam kenal juga Mba Ima. Ikut aja mumpung masih lama deadlinenya, ada instagram challenge juga lho dari IHBlogger, kalau suka instagraman gabung juga ya ;)

      Delete
  5. wahhh kaykanyaa seru ituuu ngadain give away kak :D
    mantebbb :D
    salam kenal kakak,
    IHB :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Salam kenal Dwi. Makasih udah mampir. Wah pada ngomongin giveaway jadi semangat mau bikinnya nih, Ditunggu yaa ;)

      Delete
  6. Waah ikutan juga ternyata... good luck ya Mak ^_^

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung, silakan tinggalkan komentar.
Love, Nia :)

Like us on Facebook

Instagram